Ingin Lebih Banyak Kandidat Berkualitas, BCA Gandeng MonsterAR Wujudkan Teknologi Canggih Untuk Rekrutmen Pegawai

PT. Bank Central Asia Tbk. (BCA) gandeng MonsterAR, hadirkan layanan canggih di bidang teknologi yaitu VR Simulator dan AR Treasure Hunt Game. Layanan ini dihadirkan BCA dan MonsterAR dalam kaitannya dengan proses rekrutmen karyawan internal Bank BCA. Hal ini menjadi sebuah terobosan baru dan unik bagi sistem perekrutan dalam bisnis perbankan.

Bank BCA sebagai salah satu bank raksasa di Indonesia menyatakan,  bahwa perusahaan terus mengkaji perkembangan bisnis di era digital, termasuk dengan pemanfaatan teknologi yang belakangan semakin marak pengembangannya. Tidak hanya dari sisi manajemen saja yang terus dikembangkan. Namun juga, dari sistem perekrutan karyawan yang kian hari semakin mengedepankan efisiensi dan keefektifan cara perekrutan.

Secara berkala, BCA terus melakukan monitoring terkait perkembangan dan kesiapan dari semua pihak serta mencermati aturan-aturan yang berlaku dengan pengembangan teknologi perbankan melalui sarana digital yang terus dioptimalkan.

Menghemat Waktu dan Efisiensi Rekrutmen

Proses recruitment selama ini, biasanya membutuhkan biaya yang banyak apalagi jika terjadi kegagalan di dalam merekrut kandidat yang telah diproses. Namun bukan hanya biaya saja, tetapi juga workload dan waktu yang dibutuhkan menjadi banyak terbuang. Tentu saja, dengan keadaan yang seperti ini, otomatis akan membawa kerugian bagi perusahaan.

Melalui inovasi VR Simulator dan AR Treasure Hunt Game, maka proses rekrutmen yang berjalan akan lebih efektif dan efisien, karena mempersingkat waktu. Sebab proses interview hanya dilakukan dalam satu waktu dan kesempatan, tanpa kehadiran dari pewawancara yang merupakan wakil dari Human Resource (HR) perusahaan perekrut.

VR Simulator memang memiliki manfaat untuk menguji dan merekrut calon pegawai baru. Sedangkan AR Treasure Hunt Game, adalah sebuah game untuk mendukung proses rekrutmen pegawai baru serta mendukung optimasi dari layanan Human Resource Department (HRD). VR Simulator dan AR Treasure Hunt Game yang dikembangkan oleh MonsterAR untuk Bank BCA ini mengajak para pelamar kerja untuk menunjukkan soft skill, menyikapi suatu tugas atau perintah dengan tekun. Untuk score akhir, akan menunjukkan nilai dari proses tes akhir secara keseluruhan.

Pada saat interview melalui sistem virtual yang dikembangkan MonsterAR untuk Bank BCA, para pelamar juga akan menghadapi simulasi interview dengan pewawancara yang merupakan perwakilan dari Bank BCA secara virtual yang bernama Bianca. Bianca akan mengajukan pertanyaan dan menguji para kandidat secara langsung dengan pertanyaan-pertanyaan yang telah terintegrasi di dalam satu platform aplikasi VR Simulator tersebut.

Dengan menggunakan teknologi tersebut, pewawancara tentu tidak perlu lagi bersusah payah untuk menyaring setiap kandidat secara manual. Selain dapat menghemat waktu, inovasi ini dapat membantu menyaring kandidat dengan jauh lebih akurat.

Rekrutmen Dengan Konsep Gamification

Istilah gamification adalah sebuah konsep yang menggunakan metode gaming atau permainan untuk menginspirasi seseorang yang terlibat di dalam suatu kegiatan yang dilakukan secara rutin dan terkadang membosankan. Proses rekrutmen yang ada pada saat ini dapat didefinisikan seperti itu, yaitu dilakukan secara rutin dan terkadang membosankan.

Salah satu alasan utama perusahaan perlu untuk menerapkan metode gamification di dalam proses rekrutmen adalah untuk menarik minat para kandidat supaya lebih tertarik dan semangat di saat menjalani berbagai proses rekrutmen yang ada. Tentunya dengan proses yang sedemikian rupa, dapat memberikan manfaat baik secara langsung maupun tidak langsung, sehingga kandidat akan memiliki daya saing. Dengan persaingan untuk menjadi kandidat yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Maka perusahaan menjadi lebih mudah di dalam mencari kandidat yang terbaik untuk direkrut menjadi pegawai.

Metode gamification ini, adalah cara unik yang dilakukan dalam proses rekrutmen. Meski demikian, beberapa perusahaan besar dunia telah menerapkan konsep ini. Dengan penerapan VR Simulation dan AR Treasure Hunt Game, Bank BCA optimis akan lebih mudah di dalam mendapatkan kandidat pegawai dengan sistem perekrutan yang lebih mudah dan efisien.

Kerjasama Terpadu MonsterAR dan Bank BCA

Berdiri sejak tahun 1957, Bank BCA telah tumbuh menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia. Dewasa ini, sektor perbankan menjadi salah satu industri yang menawarkan prospek karier menjanjikan, sebab dapat menjadi salah satu kebutuhan banyak masyarakat. Sektor perbankan sendiri, memiliki kontribusi dalam mendorong terciptanya ekosistem keuangan nasional yang sehat dan stabil.

Bank BCA telah yakin bahwa, kontribusi akan tercapai dengan baik melalui kerja sama strategis antara Bank BCA dan MonsterAR. Kedua perusahaan bertanggung jawab untuk menjalankan cakupan bisnis sesuai dengan regulasi, ketentuan, dan etika usaha masing-masing.

Kerjasama dengan mengikuti regulasi yang berlaku, dilakukan demi menjamin adanya stabilitas dan peningkatan nilai tambah bagi kesinambungan dan keberlanjutan ekonomi bisnis di masa depan. Untuk itulah, kedua perusahaan terus merespons dan menyesuaikan berbagai jasa layanan dan solusi ke arah digital yang saat ini sejalan dengan nilai-nilai luhur perusahaan.

Bagi Bank BCA, melakukan transformasi digital adalah suatu hal yang penting, demi memberikan preferensi layanan digital yang lebih nyaman dan aman kepada para nasabahnya. Oleh karena itu, melakukan kerjasama dengan MonsterAR, akan membuat misi yang diemban keduanya dapat memberikan benefit kepada semua pemangku kepentingan, dengan menawarkan kemudahan mengakses layanan teknologi demi pertumbuhan bisnis.

Perusahaan Virtual Reality di Indonesia

Semenjak teknologi VR dan AR mengemuka di dunia, berbagai perusahaan virtual reality dengan layananan pembuatannya pun ikut turut muncul di Indonesia. Terlebih, perusahaan virtual reality tersebut mampu menciptakan layanan untuk pengembangan bisnis dan menggaet lebih banyak konsumen dengan sentuhan teknologi berbasis digital.

Hadirnya perusahaan Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) dengan layanan pengembangan bisnisnya dapat dimanfaatkan bagi Anda pemilik bisnis yang ingin meningkatkan performa bisnis yang berjalan. Apabila Anda ingin bukti dan kualitas yang terbaik, Anda dapat mempertimbangkan MonsterAR Indonesia. Mengapa demikian? MonsterAR memberikan layanan pengembangan bisnis berbasis teknologi VR dan AR bagi yang sesuai dengan jenis bisnis yang Anda jalankan.

Berbagai instansi baik pemerintahan maupun swasta, telah menjadi klien kami dan merasakan bukti bagaimana teknologi yang kami kembangkan telah membantu meningkatkan omset perusahaan. Jadi tunggu apa lagi? Jika Anda telah mencapai paragraf ini, maka dapat dipastikan bahwa Anda sudah mengetahui tempat yang tepat untuk memperoleh layanan perusahaan Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) di Indonesia. Dengan segala kelebihan yang ditawarkan, Anda tak perlu ragu maupun bimbang karenanya. Segera hubungi kami di sini untuk informasi produk dan layanan konsultasi gratis dari MonsterAR!

Indonesia

Jl. Aria Putra No.88, RT.09/RW.01, Sawah Baru, Kec. Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten 15414
View map

info@monsterar.net

+62 856 868 7188

+62 21 22562887

Singapore

81 Ubi Ave 4, #07-21, Singapore 408830

USA

16192 Coastal Hwy, Lewes, DE 19958, USA

Vietnam

22 Pasteur, Phường 8, Quận 3, Thành phố Hồ Chí Minh, Vietnam

Follow Us


Facebook


Instagram


Linkedin


Envelope

Group Company


© 2022 Monster AR. All Rights Reserved.Term of ConditionsPrivacy Policy

How can we help you ?