Mixed Reality Portal

Mixed Reality Portal: Cara Menikmati VR Tanpa Headset

Mayoritas dari kita mungkin sudah akrab dengan Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR). Mixed Reality adalah istilah yang masih terdengar asing dan bahkan membingungkan bagi sebagian orang. Terlebih mixed reality portal dari microsoft, yang dirancang khusus untuk bekerja di windows 10 ke atas.

Hal yang membingungkan adalah mencari perbedaan antara Mixed Reality dengan AR dan VR. Luput dalam memahami perbedaan ini dapat menyebabkan kekeliruan dalam pemanfaatan Mixed Reality baik untuk kebutuhan pribadi dan komersial.

Apa itu Mixed Reality?

Mixed Reality adalah teknologi yang memadukan dunia nyata dan konten digital yang pada akhirnya menghasilkan ruang interaksi antar dua dunia tersebut bagi penggunanya dengan sangat halus.

Adapun Mixed Reality Portal lahir dari inovasi raksasa teknologi, Microsoft. Istilah ini merujuk pada salah satu aplikasi yang membuat headset VR bekerja baik dengan menggandeng Windows 10 dan aplikasi. Sebagai pengguna, Anda perlu mengaktifkan program yang bersinggungan dengan headset yang nantinya membawa Anda ke dunia virtual.

Mixed Reality Portal merupakan aplikasi bawaan dalam sistem sehingga Anda tidak perlu mencopotnya memakai alat yang biasanya dipakai. Program ini akan hadir pada menu Start. Beberapa poin penting dalam pengaturannya baru akan muncul apabila Anda telah berhasil meluncurkan aplikasi Mixed Reality Portal.

Pihak Windows tidak memasukkan bahasa Rusia sebagai bahasa yang mendukung aplikasi ini. Akan tetapi, aplikasi Mixed Reality Portal berjalan secara baik pada Windows 64-bit. Aplikasi Mixed Reality Portal menjadikan versi Windows 10 mempunyai keunggulan dibandingkan versi sebelumnya.

Tips Mengoperasikan Mixed Reality Tanpa Memakai Headset

Mixed Reality adalah aplikasi yang membutuhkan headset seperti dalam VR dan AR. Tetapi, untuk Microsoft, penggunanya berkesempatan menjelajahi Mixed Reality tanpa memakai headset. Langkah-langkahnya seperti di bawah ini:

  1. Masuklah terlebih dahulu ke “Opsi”, lalu “Pembaruan dan Keamanan”, kemudian “Untuk Pengembang”.
  2. Pilih atau centang Kotak di sebelah mode pengembang lalu diamkan sebentar sambil menunggu selesainya pengunduhan dan penyetelan paket yang diperlukan.
  3. Mulai ulang perangkat apabila semua proses pada poin ke-2 telah rampung.
  4. Mulailah menjalankan aplikasi Mixed Reality Portal.
  5. Pencet tombol untuk memulai.
  6. Baca dan pahami berbagai jenis peringatan yang ada di dalam aplikasi, seperti VR yang dipakai sembarangan bisa menyebabkan cedera hingga kematian. Setelah merasa sepakat, tekan saya setuju dengan ketentuan tersebut.
  7. Pencet tulisan “Siapkan Simulasi (untuk pengembang) yang berada di pojok kiri bawah.
  8. Pencet “Mempersiapkan” untuk mengkonfirmasi simulator.
  9. Tunggu file selesai diunduh.
  10. Pencet ikon pengaturan pengembang pada menu lalu beri centang pada kotak simulasi.
  11. VR siap meluncur.

Baca juga: Jasa Pembuatan VR Terpercaya untuk UMKM Hingga Perusahaan Besar

Dalam Mixed Reality Portal terdapat menu kunci untuk mengendalikan gerakan. Perlu diketahui bahwa performa Mixed Reality Portal akan sangat menggantungkan diri terhadap kartu grafis.

MonsterAR, produsen Mixed Reality handal dan terpercaya

Mixed Reality adalah inovasi teknologi imersif yang dapat mempercepat perusahaan Anda mencapai berbagai target bisnis. Gunakan Mixed Reality apabila perusahaan Anda ingin menggaet sebanyak mungkin konsumen atau pelanggan melalui pengalaman brand yang unik dan mendalam. MonsterAR merupakan salah satu produsen Mixed Reality yang sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun menggarap teknologi beserta AR dan VR. Tim kami terdiri dari ahli bidang Mixed Reality, tim kreatif dan bagian bisnis agar kebutuhan Mixed Reality Anda secara tepat sasaran memenuhi target bisnis. Yuk, hubungi tim pemasaran kami untuk mendapatkan konsultasi bisnis secara gratis terlebih dahulu.

Penerapan AR dan VR di sekolah tingkatkan kualitas pendidikan dan minat belajar anak
Hubungi kami sekarang juga, konsultasi GRATIS !

Kunjungi channel Youtube MonsterAR untuk selengkapnya tentang project kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *