10 Contoh Teknologi Kesehatan yang Menyelamatkan Banyak Jiwa
Baik rumah sakit negeri atau swasta, teknologi digital sudah menjadi andalan untuk meningkatkan mutu layanan ke pasien. Contoh teknologi kesehatan sama-sama menjadi alat bantu yang signifikan bagi dokter, perawat, dan tenaga medis secara umum.
Contoh teknologi kesehatan merevolusi dunia kesehatan dalam berbagai jenis layanan. Bagi pihak rumah sakit, misalnya, pemanfaatan teknologi digital meningkatkan level kesembuhan suatu penyakit dan memberikan kepastian tunggu untuk perawatan bagi pasien.
Tentu saja, dua faedah besar itu terbagi ke dalam banyak sub-golongan contoh teknologi yang dipakai. Untuk lebih jelasnya, yuk simak daftar di bawah ini:
10 Contoh Teknologi Kesehatan yang Bermanfaat Besar
1. Augmented Reality atau AR
Kelebihan Augmented Reality di bidang kesehatan tampak dalam pemeriksaan sebelum operasi, seperti CT scan atau MRI. Teknologi AR sendiri agak berbeda dengan VR dimana dalam AR, kontak dengan kenyataan yang ada masih kental. Pemanfaatan AR oleh dokter membuatnya akan sanggup mendapatkan informasi lebih luas mengenal penyakit seorang pasien. Salah satu sumber yang didapatkan dengan bantuan AR dapat berupa anatomi internal pasien. Informasi yang lengkap dan akurat tersebut akan membantu dokter dalam menyembuhkan pasiennya.
2. Kecerdasan buatan atau artificial intelligence
Kecerdasan buatan bersentuhan langsung dengan pasien. Sebagai contoh, sudah ada banyak aplikasi medis dengan algoritma yang membaca lokasi dan kebutuhan pasien. Saat mencari dokter terdekat, misalnya, aplikasi tersebut akan merekomendasikan dokter dan lokasi praktek yang terdekat dengan calon pasien. Ini juga berlaku saat seorang pengguna sedang membutuhkan obat tertentu. Algoritma akan sukses membaca lokasi agar obat dikirimkan oleh petugas apotek yang terdekat.
3. Virtual Reality atau VR, Teknologi Kesehatan Simulator
Selama ini, Virtual Reality lebih identik dengan pemanfaatannya untuk bisnis dan gaming. Padahal, sudah banyak contoh Virtual Reality yang dimanfaatkan untuk bidang kesehatan. Kini, dokter dan calon dokter bisa menggunakan teknologi VR untuk lebih secara mendalam dan konkret melakukan simulasi operasi. VR simulator memudahkan mereka dalam mengetahui lokasi tubuh pasien yang akan dioperasi. Tentunya, cara ini akan mempercepat proses operasi dan meningkatkan persentase kesembuhan seorang pasien. Pada 2020, situs medicalfuturist.com, menuliskan bahwa teknologi VR secara global dalam bidang kesehatan mempunyai pangsa pasar hingga US$3,8 miliar.
4. Sensor, alat pelacak kesehatan, wearable
Contoh teknologi kesehatan kini sudah hadir dalam berbagai produk canggih untuk dipakai oleh kita setiap hari. Sensor, wearable, dan alat pelacak kesehatan sangat membantu kita untuk memantau kondisi kesehatan sendiri secara mandiri. Contoh yang bisa kita cek sendiri melalui teknologi tersebut meliputi tekanan darah, kadar glukosa, suhu tubuh, hingga tingkat stres. Kita bisa mendapatkan informasi penting tersebut secara real-time. Dengan adanya masukan tersebut, kita bisa mengubah pola hidup menjadi lebih sehat ke depan.
5. Tricoder Medis
Tricorder medis menyediakan faedah yang membuat penggunanya bisa memindai kondisi medis sendiri. Mudah dibawa kemana saja, tricorder medis sanggup mengukur tanda vital kesehatan, seperti tekanan darah, suhu, dan denyut jantung. Informasi yang diperoleh dapat menjadi masukan berharga untuk menganalisa dan mendiagnosa kondisi kesehatan pemakainya.
Baca juga: Jasa Filter Instagram: Tingkatkan Penjualan dan Jangkauan Pasar Anda
6. Pengurutan genome
Contoh teknologi kesehatan berikutnya adalah pengurutan genome. Alat ini sanggup mengumpulkan informasi mendasar mengenai badan manusia, seperti kepekaan obat, kondisi kesehatan multi faktor atau monogenik, hingga mengetahui riwayat kesehatan keluarga. Data yang terkumpul sangatlah berharga bagi dokter untuk merumuskan perawatan dan pengobatan yang paling akurat. Data kesehatan seorang pasien sangatlah penting untuk membantu naiknya level kesembuhannya. Pengumpulan dan pengelolaan data rekam medis begitu penting hingga pemerintah Amerika Serikat pernah meluncurkan Human Genome Project bernilai sekitar US$2,7 miliar pada 2003.
7. Mempercepat penemuan obat
Kecepatan munculnya virus baru terkadang tidak dibarengi dengan obatnya. Penemuan obat baru dahulu membutuhkan proses yang sangat rumit dan panjang. Biaya untuk meneliti berbagai kemungkinan hingga melahirkan obat baru tidaklah sedikit. Dalam sebuah riset obat, seorang peneliti harus mengetahui kandungan beberapa bahan yang berpotensi menyembuhkan suatu penyakit. Setelah selesai, calon obat tersebut harus diuji lalu ditunggu efeknya. Belum lagi, ia harus menentukan dosis yang tepat agar suatu penyakit benar-benar sembuh.
Sebuah revolusi terjadi pada 2016 dengan munculnya In Silicon Trials. Dalam In Silicon Trials, simulasi komputer dilibatkan dalam mengembangkan obat. Cara ini mempercepat pengujian obat sebab calon obat bisa diujikan pada pasien secara virtual beserta dosis yang akurat.
8. Teknologi Kesehatan Terkecil, Nano
Tidak berlebihan jika menyebut teknologi nano mentransformasi dunia kesehatan. Teknologi ini sanggup menciptakan zat dengan ukuran sangat kecil hingga mencapai satu per miliar meter atau nanometer. Robot berukuran nano membantu dalam mengobati suatu penyakit pada tingkat sel yang sangat teramat mini. Sedangkan aplikasi dari partikel nano saat ini sedang dalam pengembangan.
Max Planck Institute menjadi salah satu institusi yang mengerjakan penciptaan robot berukuran nano agar nanti bisa masuk ke dalam cairan badan. Jika berhasil, robot ini akan bisa membantu mengirimkan obat atau bantuan kesehatan lainnya secara akurat. Microbot ini menyerupai kerang yang bisa berenang melalui aliran darah.
9. Teknologi Kesehatan Robotik
Robot semakin marak membantu kerja dokter dan tenaga medis manusia. Tugas mereka kian meluas, mulai dari membantu mendeteksi penyakit, pengobatan, hingga perawatan pasien. Perkembangan lebih lanjut kini menyaksikan robot sanggup menolong pasien dalam terapi berjalan, kesehatan jiwa, hingga mengingatkan waktu meminum obat. Robot kini dibekali sensor sentuh, kamera, dan mikrofon, agar bisa menjalankan tugas yang bertambah rumit dan banyak. Jibo, Pepper, Paro, dan Buddy, adalah contoh robot bidang kesehatan yang banyak dipakai.
10. 3D printing
3D printing adalah nama pendek dari rapid prototyping yang memungkinkan pembentukan beragam model digital secara virtual dalam bentuk obyek tiga dimensi. Di dunia kesehatan, 3D printing dipakai untuk mencetak jaringan hingga kulit sintesis memakai bahan berupa sel kulit dan gen manusia atau bio ink.
Itulah berbagai contoh teknologi kesehatan yang sudah, sedang, dan akan terus berinovasi ke depan. Dari diagnosa penyakit hingga perawatan paska operasi, contoh di atas sangat berguna untuk menyelamatkan seorang pasien dan meningkatkan taraf mutu pelayanan kesehatan secara umum.
Jika saat ini lembaga Anda sedang mencari mitra untuk menyediakan beberapa contoh di atas, jangan ragu untuk menghubungi kami, MonsterAR. Kami sudah berpengalaman dalam menyediakan solusi berbasis AR, VR, hingga 3D untuk banyak klien di berbagai jenis industri. Silahkan hubungi kami untuk lebih lanjut.
Augmented Reality & Virtual Reality menjadikan pelatihan lebih hemat biaya, efisien, dan tanpa risiko cidera
Hubungi kami sekarang juga, konsultasi GRATIS !
Kunjungi channel Youtube MonsterAR untuk selengkapnya tentang project kami
Leave a Reply