Jasa Pembuatan Augmented Reality Terpercaya di Asia Tenggara
Teknologi Augmented Reality (AR) sudah semakin merata digunakan oleh berbagai sektor di Indonesia, bahkan Asia Tenggara. Jasa pembuatan Augmented Reality menjadi pegangan penting untuk bisa bersaing dengan klien di seluruh dunia.
Berbeda dengan pemasaran berbasis digital marketing, teknologi AR selangkah lebih maju. Terlebih dengan memilih mitra yang terbiasa mengerjakan proyek kustomisasi, pesan pemasaran, branding, hingga proses kedekatan dengan target pasar menjadi lebih imersif.
Mengapa memilih kustomisasi
Bersaing di level Asia Tenggara pada jenis bisnis apa pun membutuhkan strategi pemasaran yang lebih canggih. Teknologi AR menawarkan berbagai ruang untuk menyesuaikan target audiens, tujuan pemasaran, hingga anggaran. MonsterAR telah berpengalaman membantu berbagai jenis bisnis klien untuk beragam tujuan pemasaran pada waktu tertentu.
Dengan pilihan kustomisasi, Anda dapat lebih leluasa mengutak-atik konten. Ini sangatlah penting mengingat konten yang benar-benar pas dengan target konsumen akan lebih mengefektifkan penyampaian suatu pesan. Layanan berbasis AR yang kustomisasi lebih secara detail menyematkan brand Anda ke dalam konten sehingga mempermudah audiens dalam mengingat brand dalam jangka panjang.
Kustomisasi juga sangat bagus dalam memberikan pengalaman yang berbeda ke audiens. Sebagai contoh, saat mereka menggunakan fitur AR Interactive Game, mereka akan bisa bermain secara seru di suatu acara offline. Game yang mereka mainkan juga dinamis dan hidup. Mereka seolah menyatu dengan konten di dalam game. Belum lagi, mereka akan bisa mengabadikan momen lalu menyebarkan pengalaman mereka ke media sosial.
Perusahaan besar pernah menggunakan teknologi AR untuk meningkatkan penjualan. Contohnya adalah aplikasi AR IKEA Place. IKEA memilih aplikasi ini untuk membantu calon pembeli memutuskan membeli suatu produk atau tidak. Dengan aplikasi ini, mereka dapat menjajal suatu produk secara digital lalu menempatkannya ke dalam ruangan. Dengan gambaran yang lebih jelas ini tentunya potensi salah beli lebih berkurang. Ini bisa dilakukan tanpa mereka harus datang langsung ke toko sehingga menghemat waktu dan tenaga.
Selain mengurangi potensi salah beli, aplikasi ini memberikan rekomendasi produk yang pas berikut ukurannya. Pengalaman pun sama baiknya saat berkunjung ke toko IKEA secara fisik.
Jasa pembuatan Augmented Reality untuk bidang event organizer
Pembuatan proyek berbasis teknologi AR begitu beragam. Bidang event organizer menemukan inovasi baru untuk bisa bertahan ketika virus COVID-19 mengguncang dunia selama sekitar dua tahun. Lantaran tidak bisa mengumpulkan massa, akhirnya pihak event organizer memilih teknologi AR untuk tetap berkarya.
Kustomisasi jasa pembuatan Augmented Reality bisa diterapkan untuk berbagai jenis acara, seperti konser, pameran, bazaar, hingga seminar. Selain lebih mengurangi risiko tertular virus COVID-19, teknologi AR akan membuat acara tetap hidup dan bahkan inovatif. Bahkan, jumlah peserta akan lebih banyak sebab mereka bisa bergabung dari mana saja. Harga tiket bisa lebih rendah sebab tidak perlu membayar sewa tempat yang umumnya mahal.
Baca juga: Buku Augmented Reality, Tingkatkan Minat Baca Anak Generasi Z
Mengadakan acara memakai teknologi AR melompat lebih tinggi dari menggunakan teknologi konferensi gratis seperti yang biasa kita pakai. Event organizer akan bisa menambahkan fitur interaktif melalui pemakaian teknologi AR.
Tips memilih penyedia jasa pembuatan Augmented Reality
Agar bisa berkibar di Asia Tenggara, sebaiknya Anda memilih vendor penyedia jasa augmented reality setelah mempertimbangkan berbagai faktor. Berikut di antaranya:
1. Responsif
Dengan target bisnis yang hingga Asia Tenggara, vendor penyedia layanan AR haruslah yang tanggap. Umumnya, vendor ini menyediakan website lengkap dengan kontak atau chatbox untuk melayani pertanyaan dari calon konsumen. Tes pertama yang harus dilakukan adalah menghubungi via chatbox atau kontak tersebut.
Vendor yang profesional akan tanggap dalam memberikan jawaban. Jika harus menunggu lama, Anda berarti mengunjungi vendor yang kurang profesional. Dari tanggapan mereka pun, harap Anda membaca jawaban mereka. Apabila singkat dan sekadar template, bahkan untuk pertanyaan penting, itu merupakan pertanda Anda sedang mengunjungi website vendor yang kurang baik.
2. Portfolio jasa Augmented Reality
Poin terpenting adalah mempelajari proyek yang sebelumnya dan sedang dikerjakan oleh vendor yang menjadi calon mitra bekerjasama. Cek sendiri hasil kerja mereka satu per satu. Bahkan jika perlu, tanyakan ke klien sebelumnya agar mengetahui level profesionalisme dan mutu pekerjaan vendor tersebut. Dari tanggapan mereka, Anda akan mengetahui mutu dari klien secara langsung agar lebih mudah dalam memutuskan apakah akan menindaklanjuti potensi kerjasama atau tidak.
3. Jasa kustomisasi yang ditawarkan
Berikutnya, tanyakan jenis layanan yang ditawarkan. Apabila memilih jenis kustomisasi, pertanyaan Anda sebaiknya lebih terperinci. Contoh yang patut diperjelas adalah biaya tambahan yang dibutuhkan dan proses kreatif untuk mendapatkan yang sesuai kebutuhan pemasaran dan branding.
4. Layanan pelanggan
Selama proses pembuatan, dipastikan komunikasi akan sering terjadi. Sebagai klien, Anda akan menanyakan banyak hal, baik berupa kemajuan pengerjaan proyek hingga tambahan fitur, jika dibutuhkan. Penyedia jasa pembuatan Augmented Reality yang profesional akan melayani perubahan dan permintaan konsumen secara menyeluruh. Nah, nilai sendiri apakah nanti vendor AR yang dipilih sudah memberikan layanan pelanggan secara prima atau belum.
5. Kepuasan
Pada akhirnya, proyek akan dinilai dari seberapa puas Anda sebagai pelanggan. Beberapa pertanyaan yang bisa diajukan adalah apakah proyek sudah sesuai ekspektasi? Apakah permintaan fitur telah ditambahkan? Apakah anggaran sudah dimaksimalkan?
Jika hal-hal dasar tersebut terpenuhi maka vendor ini memang terpercaya dan layak menjadi mitra untuk proyek berikutnya.
Jika Anda saat ini sedang mencari vendor penyedia jasa pembuatan augmented reality yang berpengalaman, silahkan menghubungi kami, MonsterAR, yang telah lama melayani berbagai proyek untuk AR, Virtual Reality, Mixed Reality, hingga 2D dan 3D Animation. Hubungi kami sekarang juga!
Pemasaran produk lebih powerful dan efektif melalui teknologi AR dan VR
Hubungi kami sekarang juga, konsultasi GRATIS !
Kunjungi channel Youtube MonsterAR untuk selengkapnya tentang project kami
Leave a Reply